Bolu kukus keju yg enak dan lembut...
^^, resep yuana kurniawan ^^,
Bahan :
# 11 sdm munjung terigu (segitiga biru)
# 9 sdm munjung gula pasir
# 3 butir telur
# 1 sachet vanili
# 1sdt sp
# 1 blok keju kraft kecil di parut (di bagi 2,, setengah utk campuran adonan dan setengah nya lagi utk taburan kue yg sdh matang)
# 2 sachet susu bubuk dancow putih
# 5 sdm mentega (cairkan ukuran 100 ml)
# air 100 ml
Cara membuat :
# ayak terigu dan susu dancow lalu sisihkan
# mixer gula dan telur selama 5 menit dgn kecepatan tinggi smp mengembang dn berjejak putih
# kalau sdh mengembang, masukan SP lalu mixer lagi selama 10 menit
# kemudian masukan terigu dan susu dancow yg sdh di ayak, parutan keju, mentega yg sdh d cairkan, vanili dan air, lalu aduk menggunakan spatula.
# jika adonan sdh teraduk rata lalu masukan ke dalam loyang yg sudah di olesi mentega agar kue tdk lengket di loyang
# kukus kue selama 20-25 menit smp matang dgn menggunakan api sedang
# sebelum mengukus pastikan langseng atau kukusan panas terlebih dahulu, dan alasi tutup langseng dgn serbet yg menyerap air agar air tdk jatuh ke atas kue
# bila kue sudah matang keluarkan kue dr loyang, olesi mentega lalu taburi parutan keju
#kue siap di sajikan
^^, selamat mencoba bunda, semoga berhasil... ^^,
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.